Tuesday, September 1, 2009

Trojan - Serangan Malware Dengan Tingkat Penyebaran Paling Luas


Perusahaan security BitDefender mengeluarkan laporan terbaru mereka mengenai Top Malware berdasarkan riset mengenai trojan-trojan yang paling luas penyebarannya di dunia.



Pada laporan E-Threats Landscape yang di keluarkan BitDefender, mereka mengklaim hampir 80% malware di dunia dikirimkan ke mesin korban dengan menggunakan Trojan. Di pihak lain, malware tersebut dapat melakukan berbagai hal, seperti mencatat log mengenai data keuangan atau sebagai digunakan sebagai spam relay dari jaringan botnet.

“Tugas yang paling sulit bukanlah melihat cara penyebaran malware tersebut, tetapi teknik infiltrasi-nya. Ini menjelaskan mengapa berdasarkan pengamatan kami trojan horse menyebar dengan luas 6 bulan terakhir ini”, ungkap Sorin Dudea, kepala peneliti dari BitDefender Antimalware Research.

Ketika sebuah malware memasuki suatu mesin, malware tersebut memanfaatkan bug atau celah keamanan dari suatu software dan kemudian melakukan infeksi terhadap sistem operasi-nya. Kemudian malware tersebut melakukan beberapa hal sebagai tujuan aslinya, seperti melakukan pencatatan log atau data finansial. Para kriminal ini ingin memperoleh uang dengan cara cepat, mereka selalu menggunakan bot ataupun keylogger dalam setiap aksi mereka.

Di lain pihak, spam menguasai 3% dari penyebaran malware. Cara kuno dengan menyebarkan spam berbasiskan teks dengan menginputkan link yang mengarah korban untuk menginstall malware tertentu. Ini juga menunjukan 70% email sampah yang mengandung link berbahaya menyerang inbox email.

BitDefender juga memperingatkan para cybercrime berpotensi menggunakan serangan yang berbasiskan aplikasi Flash. “Pada akhir bulan Mei lalu kami telah melihat banyak percobaan dengan memanfaatkan Exploit.SWF.Gen yang digunakan untuk melakukan remote untuk eksekusi kode via Web browser, email client ”, kata Mircea Mitu dari BitDefender. “Kami memperkirakan eksploitasi terhadap Adobe Flash ActiveScript akan mengalami peningkatan untuk beberapa bulan kedepan”, ungkap Mitu lebih lanjut.

Untuk melihat daftar Top Malware dari BitDefender dapat di download di: http://download.bitdefender.com/resources/file s/Main/file/2008_H1_E-Threats_Landscape_Report.pdf



Penulis : Jonh Fredrik Ulysses
FTI - Universitas Atma Jaya

www.beritanet.com

No comments: